TRIK Simpel Cara Merangkai Bunga Plastik Untuk Sudut Ruangan



Bunga Plastik  - Pada dasarnya, sifat kreatif ada di tangan semua orang. Bukan hanya para seniman saja, atau kaum hawa, jiwa kreatif ditanamkan dalam diri setiap manusia tanpa terkecuali. Banyak bakat muncul dari ide-ide kreatif, dan akhirnya menginspirasi orang lain. Nah, salah satu hobi kecil yang bisa Anda coba untuk menjajal kreatifitas yang terpendam ini adalah dengan menghias ruangan menggunakan barang-barang yang tidak terpakai seperti sampah plastik. Sampah plastik juga bisa jadi bunga yang indah, lho! Nah, ini dia ada salah satu cara merangkai bunga plastik untuk sudut ruangan yang mudah sekali untuk diikuti.
cara merangkai bunga plastik sakura dan anggrek, merangkai bunga plastik dengan batang pohon, rangkaian bunga sudut untuk ruang tamu, teknik cara merangkai bunga kristal plastik untuk pelaminan,

Baca Juga : Tutorial Cara Mudah Membuat Bunga dari Pita Jepang 

Banyak jenis bunga bisa tercipta dari sampah plastik, seperti botol minuman, sedotan, dan bungkus makanan ringan. Jika dibuat sungguh-sungguh, sesuatu yang asalnya tidak berguna bisa diubah jadi hiasan yang sangat indah. Semua tergantung pada ketelatenan Anda. Namun, kali ini mari kita coba salah satu jenis bunga yang paling mudah dibuat, yakni bunga dahlia. Untuk bisa membuat bunga plastik ini, berikut bahan yang Anda butuhkan:
·         Sedotan plastik warna apa saja
·         Kawat atau batang lidi
·         Botol plastik bekas minuman
·         Lem tembak
·         Putik-putikan plastik
·         Sterofoam
·         Gunting
·         Cat akrilik secukupnya
·         Benang nilon sesuai kebutuhan
Cara merangkai bunga plastik untuk sudut ruangan:
  • Bentuk kelopak-kelopak bunga dari sedotan yang dibelah. Anda bisa menambahkan aksen melengkung dengan menekan bagian permukaannya menggunakan batang gunting. Buat sebanyak mungkin sesuai kebutuhan, satu bunga biasanya terdiri dari 5 sampai 6 kelopak.
  • Potong-potong batang lidi sepanjang @3-5 cm, tempelkan satu buah putik plastik dibagian tengah, kemudian susun kelopak bunga dibawahnya. Anda bisa menempelkannya dengan lem tembak (lem pistol) agar lebih mudah. Buat sebanyak mungkin, sisihkan.
  • Botol bekas minuman berguna sebagai pot atau tatakan bunga. Nah, agar tampilannya lebih cantik, ambil setengah bagian bawah botol saja, kemudian cat dengan akrilik. Keringkan. 
  • Potong styrofoam sesuai dengan ukuran botol/pot, jejalkan di dalamnya. Lubangi bagian atas pot kemudian pasang tali sebagai gantungannya nanti.
  • Langkah paling mengasyikkan, rangkai bunga-bunga dahlia kecil yang sudah Anda buat tadi di dalam pot. Karena dasarnya telah terisi styrofoam Anda tinggal menancapkannya saja. Semakin banyak bunga akan tampak makin cantik.
  • Gantung rangkaian bunga plastik di sudut ruangan untuk mempercantik interior rumah Anda.
Cara merangkai bunga plastik untuk sudut ruangan ini adalah cara dasar, jadi sangat mudah untuk dicoba. Bahkan, Anda bisa mengajari buah hati mengembangkan skill kreatifnya dengan memintanya bergabung membuat bunga-bunga plastik bersama. Menyenangkan, bukan? Rumah akan semakin cantik, sementara hubungan Anda dengan si kecil pun jadi makin dekat. Anda juga bisa mengembangkan trik tadi dengan membuat rangkai pot bertingkat-tingkat, untuk memberi kesan lebih mewah.

Previous
Next Post »