Mengenal Lebih Dalam Jenis Tanaman Hias Bunga dan Ciri-Cirinya



Jenis tanaman hias bunga dan ciri-cirinya yang indah menjadikan banyak orang selalu tertarik untuk menanamnya di pekarangan rumah. Sebenarnya tanaman hias tidak hanya jenis bunga saja, tanaman hias dibagi menjadi dua jenis yaitu tanaman hias daun dan tanaman hias bunga. Tanaman hias bunga lebih banyak diminati dibandingkan dengan tanaman hias daun. Hal ini disebabkan tanaman hias bunga lebih menarik dibandingkan dengan tanaman hias yang berupa daun. Walaupun demikian, tanaman hias daun juga masih banyak peminatnya. Hal ini dikarenakan ada banyak jenis tanaman hias daun yang mempunyai bentuk dan warna yang menarik.

Jenis tanaman hias bunga juga masih dibagi lagi menjadi dua jenis yaitu jenis tanaman hias bunga outdoor dan jenis tanaman hias bunga indoor. Kedua jenis tanaman hias bunga ini sudah banyak dijual diberbagai toko tanaman hias. Jenis tanaman hias outdoor lebih banyak jenisnya dan mempunyai bunga yang berwarna-warna. Warna-warni dari bunga inilah yang menjadi salah satu daya tarik dari tanaman hias bunga. Bagi Anda yang tertarik ingin menanam tanaman hias bunga berikut ini beberapa bunga yang mempunyai warna indah dan cocok untuk dijadikan tanaman hias:
contoh jenis tanaman hias bunga mawar, jenis tanaman hias batang, jenis tanaman hias buah, jenis tanaman hias bunga outdoor dan indoor, jenis tanaman hias gantung, nama-nama tanaman hias,

Baca Juga : 10 Nama Bunga Hias Terindah 



  •     Bunga Kamboja 
Jenis tanaman hias bunga dan ciri-cirinya yang paling mudah tumbuh di Indonesia adalah bunga Kamboja. Bunga ini mempunyai banyak warna yang indah, apalagi jika jenis tanaman hias ini dibuat menjadi bonsai tentunya akan lebih indah.
  •     Bunga anggrek
Anggrek termasuk salah satu tanaman hias bunga yang indah dan cukup sulit tumbuh. Jenis bunga anggrek hanya bisa berbunga dengan suhu yang lembab. Jadi, ketika suhu panas bunga anggrek akan cukup sulit berbunga.
  •     Bunga matahari
Bunga matahari termasuk salah satu contoh tanaman hias bunga yang mempunyai warna cerah dan indah. Warna kuning bunga matahari membuat taman Anda akan terasa ceria dan hangat. Selain itu, bunga matahari yang sudah kering juga bisa dimanfaatkan.
  •         Bunga krisan 
Bunga krisan lebih dikenal sebagai bunga seruni atau bunga aster. Tanaman hias bunga krisan ini berbentuk semak belukar dengan warna bunga yang indah dan beragam. Penanaman yang tepat dan perawatan yang tepat bisa membuat bunga krisan sebagai penghias taman yang sangat indah.
  •         Bunga kertas 
Bunga kertas atau bugenvil termasuk bunga dengan warna-warni yang indah dan mencolok. Selain itu, bunga ini sangat mudah dibudidayakan dan tahan terhadap segala jenis cuaca. Tidak hanya itu, Anda juga bisa membuat bunga kertas menjadi berwarna-warni dalam satu pohon dengan teknik menyambung.

Semua jenis tanaman hias bunga dan ciri-cirinya diatas mempunyai pesona yang berbeda-beda. Namun dari semua jenis tanaman hias bunga ini semuanya sangat mudah untuk ditanam di daerah tropis seperti di Indonesia. Kunci dalam menanam bunga hias adalah dalam perawatannya. Lakukanlah perawatan dengan cara memotong bunga dan dahannya agar tanaman bisa tumbuh dengan bentuk yang bagus dan subur. Selain itu, pemupukan juga perlu dilakukan setiap dua sampai tiga bulan sekali.

Previous
Next Post »